Indramayu, Kamis, 17 Agustus 2023.


Pada hari ini segenap pimpinan dan seluruh aparatur Pengadilan Negeri Indramayu melaksanakan upacara hari Kemerdekaan RI yang ke 78 tahun.

WKPN Indramayu, Bapak Yogi Dulhadi, S.H., M.H. bertindak sebagai pemimpin upcara.

Kegiatan upacara berlangsung dengan khidmat dan dibarengi pula dengan penyerahan penghargaan Satya Lencana untuk aparatur dengan masa kerja sewindu, dua windu, 10 tahun, dan 30 tahun. Penghargaan ini sebagai bentuk apresiasi atas pengabdian dan dedikasi yang telah diberikan kepada negara.

Segenap pimpinan dan aparatur Pengadilan Negeri Indramayu Kelas IB mengucapkan:

Dirgahayu Republik Indonesia yang ke-78.

Jayalah Indonesiaku, Jayalah Bangsaku. -humas PTIP-